halo,
hari ini saya lagi di jakarta loh
dan saya sedang ingin mengikuti gerakan anti gw lo
yang lagi marak banget di bandung
dan juga postingan kali ini agak serius dan berbeda dari postingan saya laiinya
jadi silakan dibaca, ini pengalaman saya
dan saya harap bisa membantu anda
saya, hanya seorang remaja yang baru saja memperoleh predikat mahasiswa di sebuah universitas negeri yang cukup membanggakan, ITB
saya mau berbagi sama kalian semua, terutama untuk kalian yang sekarang duduk di kelas 3 SMA baik IPA maupun IPS.
Saya paham benar, sekarang kalian sedang heboh hebohnya mencari informasi mengenai universitas. Tapi saya mohon jangan melupakan satu halangan kalian yaitu UN.
Mengapa saya berani bercerita pada kalian?
Karena saya (alhamdulillah) berhasil memenuhi apa yang saya inginkan di tahun 2009.
Kuncinya apa ? tuliskan mimpi kalian sebanyak-banyaknya, itu akan membuat kalian termotivasi. Percaya deh.
Sekitar 5 sampai 6 bulan yang lalu, saya masih seorang siswi di SMA 71 Jakarta. Saya masih heboh mengenai UN dan masih resah karena belum mendapatkan kuliah. Tapi kalian bisa lihat di postingan saya pada bulan bulan itu, banyak sekali saya menuliskan tentang apa yang saya inginkan, saya menginginkan ITB dan SBM.
Saya menuliskannya di resolusi 2009, saya menuliskannya hampir di setiap postingan, saya menuliskannya di facebook, twitter bahkan plurk. Kuping teman saya sudah kebal dengan omongan saya mengenai SBM ITB ITB dan ITB. Tiap lembar diary saya tertuliskan kata SBM ITB 2009. Bahkan di tembok kamar saya, di meja belajar saya ataupun di lemari saya tertuliskan hal yang sama. Dan alhamdulillah sekarang saya ada di SBM ITB
tempat yang 6 bulan lalu saya inginkan dan saya dambakan.
Berkerja Keraslah kawan kawan, berdoa, belajar, semangat. Dan tuliskan hal yang kalian mau sebagai motivasi kalian :)
No comments:
Post a Comment