22 February 2012

Academic oh academic

Hey hey, sudah lama deh gak ngomongin dunia perkuliahan hehe. Akhir-akhir ini gue emang cukup cuek sama yang namanya kuliah, masalahnya belakangan ini gue lebih sibuk and put to much effort ke hal-hal lain, ITB Fair ataupun ulang tahun-ulang tahun temen-temen deket yang dateng berentet. Oke, pasti udah kangen ya dengerin gue nagging masalah kuliah, gue sekarang udah lebih nerimo pekara kuliah, let it flow. Tapi ya boleh lah gue cerita

"Gimana IPK semester 7 len?"

Well, its a good question. IPK yah eeeem, yaaaaa, eeeem, turun. HAH! Gue padahal gak pengen nagging annoying masalah ini, tapi tetep aja kesel. Nilai gue semester 7 sebenernya bagus-bagus, dari 20 SKS, 17 diantaranya menyenangkan. Tapi 3SKS ini loh, mata kuliah pemusnah masal, sampe saat IP keluar ga ada satupun penghuni mata kuliah ini yang berkomentar di twitter. Jadi sebut saja si mata kuliah 3SKS ini gue dapet C. Jadi aja terjun bebas terbang melayang masuk ke jurang IPK gue. Yayaya, but still above the line, buuuuuut, gondok aja. Hehehe.

"Ambil mata kuliah apa aja semester 8?"

Buat calon-calon SBM yang belum tau, SBM itu pada tingkat tiga akan dibagi kepada beberapa major:
  1. Finance
  2. Marketing
  3. Operation
  4. Human Resource
  5. MIT
  6. E-Track
Syarat untuk mengambil salah satu itu jadi major adalah dengan memilih mata kuliah pilihan major tersebut minimal sebanyak 9SKS dimulai dari semester 7. Selain itu masih ada mata kuliah wajib, dan mata kuliah non-SBM yang harus diambil, serta mata kuliah pilihan minor.

Nah, gue yang pemalas dan suka mager ini mengambil Marketing sebagai major, karena memang disitulah passion gue dan Marketing itu gak boring hehe. Semester 7 yang lalu, gue sudah mengambil 6SKS Marketing (Shopper Behavior dan Brand Management), maka semester ini tinggal 3SKS lagi. Ini komposisi mata kuliah yang gue ambil semester 8 ini:
  • Environmental Management System (3SKS)
  • International Business Trade (3SKS)
  • Religious Study (2SKS)
  • Emotional Branding (3SKS)
  • Cross Cultural and Conflict Management (3SKS)
  • Venture Capital Business (3SKS)
  • Kebijakan Iklim (3SKS)
ps: yang di bold artinya kuliah wajib

Gimana-gimana? Rada berat ga? Sebenernya mereka semua asik, yeaaa kecuali beberapa yg wajib agak bo to the ring tapi mata kuliah pilihannya semuanya asik. Well, semester ini juga TA sudah dimulai saudaraaaaaa....

"Gimana TA?"

Whoaaaa, its hard to answer broooh. Actually i'm not in the mood for TA. Jadi yah gitu masih stuck dengan topik dan judul fiyuuuu~

Jadi jadi, doakan saja agar dunia akademik gue lancar tanpa harus nagging di blog yah hahaha. Siplaaaah...

Good Night,
@falenoo

No comments: