Barusan dikasih link oleh seorang teman, ternyata isinya MV Lentera Hati by Nugie. Ini cocok sih dengan sedang berlangsungnya SNMPTN. Pokoknya inti dari lagu dan video clipnya adalah:
"Follow Your Passion"
Mungkin untuk yang salah jurusan, salah ambil atau salah karena terpaksa, lagu ini akan menyedihkan. Tapi diakhir video clip, ada kata-kata yang intinya, lo masih bisa kok memperjuangkan passion lo asalkan lo mau berusaha.
Dalam MV juga ada sosok beberapa orang yang sukses dengan mengikuti passionnya. Dan ini cukup mengharukan. Bahwa ada seorang presenter ternama yang ternyata dulunya mengambil kuliah Arkeologi. Who knows sekarang dia menjadi presenter ternama karena memang disanalah passionnya.
Contoh lain yang tidak berasal dari MV ini adalah si Jeng Kelin. Banyak yang sudah tau bahwa mbak yang satu ini berkuliah di bidang kedokteran. But now, dia sangat terkenal dengan menjadi entertainer, menghibur orang banyak dengan bakat dan passionnya.
Tapi pernah ga merasa takut untuk mengikuti passion mu?
Falen
Kuliah Business and Management
Pengennya sih Biologi
Tapi sekarang sudah sepenuhnya sadar,
Passion saya adalah Marketing
dan Saya sudah menyusun rencana hidup saya
hingga sepuluh tahun kedepan
No comments:
Post a Comment